Tuan Rumah Myanmar Raih Emas Pertama Sea Games
MYANMAR-www.indhie.com | Tuan rumah Sea Games ke-27, Myanmar, berhasil meraih dua medali emas pertama. Mereka mendapatkannya dari cabang sepak takraw. Medali pertama yang diperebutkan adalah sepak takraw putri yang direbut Myanmar setelah mengalahkan tim putra Thailand.
Tim putra Myanmar juga menang atas Thailand untuk merebut medali emas kedua dalam pertandingan final yang berlangsung di ibukota Naypidaw.
SEA Games memang sudah mempertandingkan beberapa cabang olahraga walau secara resmi akan dibuka pada 11 Desember mendatang.
Negara yang berpartisipasi dalam cabang sepak takraw adalah Myanmar, Thailand, Laos, Kamboja, Malaysia, dan Singapura.
Dengan dua medali emas pertama ini maka Myanmar memimpin klasemen sementara, disusul Thailand dengan dua medali perak dan Kamboja serta Laos yang masing-masing meraih medali perunggu.
SEA Games ke-27 digelar di beberapa kota -Naypidaw, Yangon, Mandalay dan Ngew Saung- dan akan ditutup pada 22 Desember. (*)


