Rumah tangga Tom Cruise sedang berada di ujung tanduk setelah Katie Holmes mengajukan gugatan cerai. Seiring dengan itu, ada satu cerita lama yang terungkap kembali. Apa itu?

Ternyata sebelum menikahi Katie, Tom memiliki hubungan dengan aktris kelahiran Kolombia Sofia Vegara.

Andrew Morton, penulis buku biografi Tom Cruise mengatakan kepada Celebuzz bahwa bintang ‘Mission Impossible’ itu pernah ingin menikahi Sofia. Keduanya pertama kali bertemu di Montreal, Kanada ketika Sofia sedang syuting film ‘Four Brothers’.

Teman selebriti Tom sesama penganut Scientology, Will Smith kemudian mengundang Sofia dalam sebuah pesta. Setelah itu, Tom mulai mengirimkan bunga, pesan elektronik dan hal romantis lainnya.

“Sofia dipertemukan dengan anak Tom, dan tak ada keraguan jika ia ingin menikahinya,” ungkap sumber.

Namun Sofia dikabarkan takut dengan kepercayaan yang dianut Tom Cruise, hal yang saat ini menjadi pemicu retaknya hubungan Tom dan Katie. “Sofia percaya dia akan dibenci Tuhan dan terbakar di neraka jika bergabung (dengan scientology),” lanjut sang sumber.