Kapolri Ganti Delapan Kapolda

Kapolri, Jenderal Pol Drs Idham Azis MSi, saat masih berbintang tiga. [Foto: net]

JAKARTA | Kapolri Jenderal Idham Azis melakukan pergantian posisi jabatan beberapa perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Penggantian itu tertuang dalam Surat Telegram Nomor: ST/2247/VII/KEP./2020 dan ST/2248/VII/KEP./2020 yang diterbitkan pada 3 Agustus 2020, yang ditandatangani Asisten SDM Kapolri, Irjen Sutrisno Yudi Hermawan, atas nama Kapolri Jenderal Idham Azis. Diinformasikan, kurang lebih ada 410 Pati dan Pamen Polri yang dirotasi yang terdapat dalam dalam enam Surat Telegram Kapolri tanggal 3 Agustus 2020. Setidaknya, ada delapan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) yang terkena perpindahan jabatan itu.

Berikut di antara nama-nama perwira tinggi Polri yang diganti:


Kapolda baru:

  • Irjen Herry Rudolf Nahak: Kapolda Kalimantan Timur, sebelumnya Asops Kapolri.
  • Irjen Bambang Kristiono: Kapolda Kalimantan Utara, sebelumnya Analis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri.
  • Irjen RZ Panca Putra: Kapolda Sulawesi Utara, sebelumnya Widyaiswara Kepolisian Utama Tk I Sespim Lemdiklat Polri.
  • Irjen Merdisyam: Kapolda Sulawesi Selatan, sebelumnya Kapolda Sulawesi Tenggara.
  • Brigjen Yan Sultra Indrajaya: Kapolda Sulawesi Tenggara, sebelumnya Wakapolda Sulawesi Tenggara.
  • Brigjen Abdul Rakhman Baso: Kapolda Sulawesi Tengah, sebelumnya Wadankorbrimob Polri.
  • Irjen Lotharia Latif: Kapolda Nusa Tenggara Timur, sebelumnya Kakorpolairud Baharkam Polri.
  • Brigjen Dr Akhmad Wiyagus SIK MSi MM: Kapolda Gorontalo, sebelumnya Wakapolda Jawa Barat.

Perwira Tinggi:

  • Irjen Suroto: Gubernur Akpol Lemdiklat Polri, sebelumnya Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.
  • Irjen Asep Syahrudin: Analisis Kebijakan Utama Lemdiklat Polri, sebelumnya Gubernur Akpol Lemdiklat Polri.
  • Irjen Royke Lumowa: Analis Kebijakan Utama Lemdiklat Polri, sebelumnya Kapolda Sulawesi Utara.
  • Irjen Mas Guntur Laupe: Widyaiswara Kepolisian Utama Tk I Sespim Lemdiklat Polri, sebelumnya Kapolda Sulawesi Selatan.
  • Irjen Syafril Nursal: Analis Kebijakan Utama Lemdiklat Polri, sebelumnya Kapolda Sulawesi Tengah.
  • Irjen Hamidin: Analis Kebijakan Utama Itwasum Polri, sebelumnya Kapolda NTT.
  • Irjen M. Adnas: Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, sebelumnya Kapolda Gorontalo.
  • Irjen Muktiono: Kepala Divisi Teknologi Informasi dan Komunikasi Polri, sebelumnya Kapolda Kalimantan Timur.
  • Irjen Indrajit: Analis Kebijakan Utama Badan Pemelihara Keamanan Polri, sebelumnya Kapolda Kalimantan Utara. (*)

Cari di INDHIE

Be the first to comment

Leave a Reply