Amien Rais: Insya Allah, Pergantian Presiden Unstoppable – indhie.com

Amien Rais: Insya Allah, Pergantian Presiden Unstoppable

Massa PA 212 yang membludak di Solo, pada Ahad (13/1/2019). [foto: net]

TOKOH reformasi, Prof Amien Rais, menyatakan, pergantian Presiden di 2019 ini sudah tidak bisa dibendung lagi. Dia mengatakan itu terkait membludaknya jumlah massa tabligh akbar PA 212 yang dilakukan Bundaran Gladag, Solo, Ahad (13/1/2019) kemarin.

“Ini tidak boleh diremehkan. Insya Allah saya melihat gelombang untuk berubah atau pergantian presiden sudah amat sangat unstoppable, enggak bisa disetop lagi,” kata Amien sesaat akan meninggalkan lokasi tabligh akbar tersebut.




Amien yang mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah itu juga menghimbau pihak keamanan agar tidak menggunakan cara yang keras kepada panitia maupun peserta tablig akbar. “Lebih baik jangan menggunakan cara-cara yang keras, yang enggak demokratis. Saya lihat tanda-tanda dari langit. Dimana pun ini sudah dari bawah,” katanya.

Tabligh akbar PA 212 bubar dengan tertib, sekitar pukul 09.30 WIB. Namun, karena Amien Rais muncul dari tengah-tengah kerumunan massa, para peserta tablig akbar yang hendak meninggalkan lokasi langsung mendekati Amien Rais. Pasukan dari Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) juga langsung mengamankan jalan Amien.

Membludaknya jumlah massa di Solo yang menegaskan ingin pergantian Presiden di 2019 ini, memang mengejutkan. Pasalnya calon petahana, Joko Widodo, berasal di kota ini. (*)

Leave a Reply